HUBUNGAN DIABETES MELITUS TIPE 2 DENGAN INFEKSI SALURAN KEMIH PADA WANITA DI RSUD BULELENG
DOI:
https://doi.org/10.51933/health.v10i2.2429Keywords:
Diabetes Melitus Tipe 2, Infeksi Saluran Kemih, WanitaAbstract
Diabetes melitus merupakan penyakit metabolik yang sering menjangkit masyarakat. Kabupaten Buleleng memiliki kasus tertinggi kedua di Bali penderita diabetes melitus tipe 2. Berbagai komplikasi dapat terjadi akibat menderita diabetes melitus, yang terdiri dari komplikasi mikrovaskular dan makrovaskular. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui hubungan diabetes melitus tipe 2 dengan kejadian infeksi saluran kemih pada wanita di poliklinik interna RSUD Buleleng tahun 2024. Desain penelitian yang digunakan yaitu analitik observasional cross-sectional dengan teknik sampling non-probability sampling dengan jenis purposive sampling. Pengambilan data dilakukan dengan menggunakan rekam medis pasien wanita poli interna tahun 2024. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 92 sampel poliklinik interna dengan status diabetes melitus tipe 2 dan infeksi saluran kemih terjadi pada wanita di RSUD Buleleng. Hasil analisis data secara bivariat menggunakan uji Chi-Square Continuity Correction terpenuhi dengan perolehan nilai p=0.012 atau <0.005 dengan Odds Ratio (OR)= 3.541 dan Confidence Interval (CI) 95% didapatkan hasil 1.405-8.925. Hasil uji Chi-Square Continuity Correction menunjukkan adanya hubungan yang signifikan antara diabetes melitus tipe 2 dan kejadian infeksi saluran kemih pada pasien wanita di poliklinik interna RSUD Buleleng tahun 2024.
Downloads
Published
How to Cite
Issue
Section
License
Copyright (c) 2025 Jurnal Kesehatan Ilmiah Indonesia (Indonesian Health Scientific Journal)

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.












